Apabila ingin melakukan bisnis tentu saja memerlukan aktifitas untuk mengolah data di laptop atau komputer dan menyimpan file agar bisnis nya berjalan lancar. Untuk itu diperlukan cara untuk penyimpan file agar pekerjaan sehari–hari mudah dilaksanakan dan mudah dicari nantinya bilamana diperlukan lagi.
Cara Menyimpan File di Laptop
Berikut disampaikan 2 (dua) langkah untuk menyimpan file di laptop atau komputer agar file mudah dicari nanti, yaitu:
Ingin melihat video di Youtube? Click dibawah ini…
2 Langkah Cara Menyimpan File di Laptop agar Mudah Dicari
1. Membuat folder khusus
- Membuat folder khusus untuk file yang miliki, dan dibagi kedalam 3 atau 4 tingkat folder file. Nama folder sebaiknya merupakan kata kunci yang bersifat unik, sesuai dengan isi kandungan file didalamnya.
- Folder file tingkat 1 merupakan folder file induk.
- Folder file tingkat 2 merupakan anak dari folder file tingkat 1.
- Folder file tingkat 3 meupakan anak dari masing-masing folder tingkat 2 terkait.
- Folder file tingkat 4 meupakan anak dari masing-masing folder tingkat 4 terkait.
2. Membuat nama file secara unik
- Membuat nama file secara lengkap dengan 3 atau 4 kata kunci. Kata kunci ini sangat penting agar memudahkan dalam mencari file nantinya diwaktu yang akan datang (bisa tahunan).
- Nama file ada 4 kata kunci, yang 2 kata kunci diambil dari nama foler file dan 2 kata kunci sisanya dipergunakan untuk memberikan nama unik dari file yang dibuat dan tanggal pembuatan file tersebut.
- Untuk memudahkan pembedaan setiap kata kunci maka dipisahkan dengan tanda pemisah minus ( – ) atau underscore ( _ ).
- Nama file sebaiknya disamkan dengan pembagian nama folder yang disampaikan sebelumnya, yaitu nama folder file 3_ nama folder file 4 _ nama unik file terkait _ tanggal pembuatan file (tanggal + bulan + tahun).
- Tanggal pembuatan file merupakan tanggal pertama kali file dibuat. File ini apabila akan dilakukan modifikasi, maka akan tercatat dalam komputer kapan tanggal modifikasinya (modified date). Jadi terdapat 2 tanggal, yaitu tanggal pembuatan file dan tanggal modifikasi di file komputer.
Demikian langkah-langkah yang diperlukan untuk menyimpan file di lapotp atau komputer.
Baca juga: Pahami 5 Faktor sebelum Memulai Usaha Jasa
Ada yang kurang jelas atau ingin mendapatkan informasi tambahan?
Berikan komentar lewat email dalam dibawah ini….